Ujian Kesetaraan SLTA Akan Digelar 23 Juni

BAGIKAN:

facebook twitter pinterest line whatapps telegram

Oleh efim
Rabu, 10 Juni 2009 20:09:57 Klik: 4884

PADANG–Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan (UNPK) untuk siswa SLTA dan sederajat yang tidak lolos Ujian Nasional (UN) akan digelar 23 Juni hingga 26 Juni mendatang.

Sementara UNPK tingkat SLTP (paket B) dan UNPK setingkat SD (Paket A) akan digelar 1 Juli hingga 3 Juli mendatang.

Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Sumatera Barat Burhasman Bur mengatakan, pelaksanaan ujian kesetaraan itu masih menunggu hasil pengumuman UN SLTA dan SLTP yang akan dilaksanakan pada minggu kedua Juni.

“Tanggal pastinya belum tahu, karena hasil UN siswa ditentukan masing-masing sekolah, pengumuman juga akan dilakukan masing-masing sekolah melalui amplop tertutup atau pengumuman terbuka,” kata Burhasman kepada PadangKini.com, Senin (25/05/2009).

Ujian Paket C untuk jurusan IPS akan mengujikan enam mata pelajaran, yakni Pendidikan Kewarganeraan, Bahasa Inggris, Sosiologi, Tata Negara, Bahasa Indonesia dan Ekonomi.

Sementara ujian Paket C untuk jurusan IPA akan mengujikan tujuh mata pelajaran, Pendidikan Kewarganeraan, Bahasa Inggris, Biologi, Kimia, Bahasa Indonesia, Fisika dan Matematika.

Saat UN lalu, peserta untuk tingkat SMA se-Sumatera Barat mencapai 43.864 orang sedang peserta SMK mencapai 13.550 orang. Sementara peserta UNoc SMP sebanyak 77.468 orang dan SD/MI sebanyak 94.321 orang. [PadangKini.com]

 
Berita Berita Terkini Lainnya