Radio SIPP FeMale Cari Guru Idola

BAGIKAN:

facebook twitter pinterest line whatapps telegram

Oleh arif
Selasa, 18 Nopember 2008 05:06:38 Klik: 1921

Sosok  guru seperti  ibu   Muslimah dalam buku karya Andrea Hirata adalah sosok nyata. Kegigihan   beliau sungguh membakar semangat anak– anak didiknya agar jangan pernah takut untuk bercita- cita tinggi dan berjuang untuk meraihnya.

Lantas bagaimana dengan  sosok  guru di masa  sekarang?  Masih banyak yang seperti ibu Muslimah, walau tak sedikit  juga yang  bersikap bahwa guru hanya sebatas  pekerjaan. Berangkat dari latar belakang itu, SIPP  FeMale  menghadirkan  12  sosok   guru   dari  6 sekolah se-Kota Padang yang dipilih  berdasarkan angket yang disebar    kepada para siswa di setiap sekolah.  Para siswa dalam hal ini diminta  untuk menuliskan dua nama guru  yang paling mereka sukai, berikut  alasannya.

Adapun kriteria  yang   digunakan para siswa  untuk  memilih guru favorit mereka  diantaranya tegas dan disiplin, teknik mengajar yang komunikatif, kreatif, menyenangkan dan mudah  dipahami, juga memiliki penampilan yang menarik.  “Ke empat poin itulah yang   dijadikan alasan untuk memilih   guru idola masing- masing  siswa. SIPP FeMale dalam hal ini tinggal  menghitung perolehan suara  untuk  menentukan  guru yang paling  diidolakan oleh para  siswa  berdasarkan suara terbanyak,” terang General Manager SIPP FeMale, Hilda Bakar. 

Survei dengan penyebaran  angket ini, kata Hilda, dilakukan   untuk memberikan  penghargaan  bagi  para  guru  yang menjadi  idola  para siswa.  Guru  yang  terpilih  sebagai  guru paling idola akan  mendapatkan penghargaan dalam  bentuk uang tunai dan sertifikat  dari SIPP FeMale serta sponsor   Menara Agung (main  dealer  motor Honda wilayah Sumatera  Barat) dan Telkomsel.

Sosialisasi dan presentasi  program “Guruku Idolaku” ini, kata Hilda, telah dimulai  sejak 1 November  lalu di 3 sekolah pilihan , yakni SMKN 9, SMP Frater dan SMP N 1 Padang. Terpilih masing-masing guru idola Ari dan Ivan (SMKN 9), Yoseph Paskalis dan Yeni (SMP Frater), Eriswan dan Nurlela (SMPN 1 Padang). “Sosialisasi ini akan terus berlangsung hingga akhir tahun inib di tiga sekolah lainnya,” ujarnya.

Hilda menambahkan, sekolah yang paling banyak memberikan dukungan SMS vote akan mendapatkan penghargaan sekaligus menjadi tuan rumah dalam acara pentas seni (pensi), akhir Desember nanti.  “Melalui program ini, diharapkan para siswa menjadi lebih dekat lagi dengan guru guru di sekolah. Bukan hanya sebagai pendidik semata,  tetapi juga sebagai orangtua di saat kesulitan belajr, dan sahabat ketika keluh kesah ingin disampaikan,” pungkasnya. (***)

Sumber: Padang Ekspres/(san)

 
Berita Berita Terkini Lainnya